Kandungan Nutrisi Dari Buah Anggur, Simak Penjelasannya!

bibitunggul.co.id – Antosianin adalah pigmen yang memberi warna pada buah anggur. Antosianin berkhasiat antiradang dan antioksidan kuat, yang dapat memperbaiki keadaan atherosklerosis dan mengurangi rapuhnya pembuluh darah kapiler. Proanthocyanidins (condensed tanin) yang berkhasiat antioksidan dan astringen ditemukan dalam ekstrak biji anggur pada tahun 1970. Pertengahan tahun 1990, ditemukan senyawa penting yang disebut resveratrol yang diekstrak dari kulit buah anggur merah. Senyawa ini bisa ditemukan juga pada lebih dari 70 spesies tanaman termasuk mulberry dan kacang tanah. Namun, sumber resveratrol tertinggi terdapat pada buah anggur merah dan red wine.

Buah masak, daun, dan tangkainya berkhasiat obat. Buah anggur mengandung antosianin resveratrol (polyphenols golongan stilbenoid), proanthocyanidins (condensed tanin), tartaric acid, malic acid, pektin, tanin, flavone glikosida, vitamin (A, B1, B2, B6, B12, C), mineral (mangan), dan gula buah. Semakin gelap warna kulit buah anggur, semakin tinggi kandungan flavonoidnya.

Biji anggur mengandung lemak tidak jenuh ganda dengan kandungan flavonoid yang tinggi berupa procyanolic oligomers yang digunakan secara luas untuk pengobatan varises dan gangguan vena lainnya, termasuk memperbaiki atherosklerosis.

Resveratrol termasuk grup phytoalexins, yaitu senyawa yang terbentuk karena tanaman berusaha mempertahankan diri dari stres lingkungan seperti cuaca buruk,pemangkasan, gangguan serangga ataumikroorganisme seperti jamur parasit Botrytis cinerea yang menyerang akar anggur. Resveratrol banyak pada kulit dan biji buah anggur merah. Kadar resveratrol tinggi pada red wine karena kemasan botol yang tertutup mencegah proses oksidasi oleh udara. Kandungan resveratrol pada kismis (buah anggur yang dikeringkan) sangat kecil, karena selama proses pengeringan telah mengurangi pembentukan plak di dalam pembuluh darah arteri (antitrombotik), dansehingga resveratrol dapat mencegah penyakit jantung koroner. Kulit buah anggur segar per porsi hidangan mengandung sekitar 5—10 mg resveratrol, sedangkan red wine mengandung 1,5—3 mg per liter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *