Cara Memilih Jeruk yang Manis dan Segar

bibitunggul.co.id – Ketika membeli, terkadang kita mendapat jeruk yang tidak semuanya memiliki rasa yang manis dan segar. Ada juga yang memiliki rasa asam ketika dikonsumsi.

Jeruk adalah buah yang sangat populer di Indonesia. Buah tropis ini tidak hanya memiliki rasa yang segar, tetapi juga kaya akan vitamin. Selain dapat dikonsumsi langsung, buah berbentuk bulat dan oranye ini sering diolah menjadi jus buah atau tambahan dalam pudding atau kue.

Cara memilih jeruk yang manis dan segar

Faktanya, ternyata memilih jeruk ini tidak bisa sembarangan loh! Diperlukan pengetahuan khusus untuk mengenali jeruk yang benar-benar manis.

Di bawah ini adalah lima cara mudah dalam memilih jeruk manis dan segar, yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Perhatikan warna jeruk

Warna juga bisa menandakan rasa dari buah jeruk. Sebaiknya pilih jeruk yang berwarna oranye gelap atau oranye mencolok. Pasalnya warna ini menunjukkan kematangan yang sempurna. Namun, jika kamu ingin membeli jenis jeruk lokal, pilihlah yang memiliki warna kulit oranye kehijauan.

2. Perhatikan tekstur kulit jeruk

Cara pertama tentu saja dengan memperhatikan tekstur kulitnya. Meskipun sama-sama terbungkus kulit tebal, namun jeruk yang sudah matang memiliki ciri khas tertentu.

Ketika membeli, pilihlah jeruk dengan kulit yang halus dan mulus karena memiliki rasa manis dan menandakan sudah matang. Sebaliknya, hindari jeruk yang kulitnya bertekstur tebal dan kasar karena kandungan airnya hanya sedikit dan memiliki rasa yang kurang segar.

3. Perhatikan bagian bawah kulit jeruk

Cara lainnya yaitu dengan memperhatikan bagian bawah kulit jeruk. Kulit jeruk yang bagian bawahnya cenderung lumpang atau cekung biasanya bercita rasa lebih manis dan segar. Selain itu ciri ini juga menandakan jeruk memiliki kandungan air yang banyak.

4. Pilih jeruk yang kulitnya mengkilap

Selain tekstur kulit, perhatikan juga warna kulitnya. Untuk memudahkan, letakkan buah tersebut di bawah sinar lampu. Pilihlah kulit jeruk yang terlihat mengkilap saat terkena pantulan sinar lampu. Hal ini dikarenakan jeruk ini memiliki tingkat kematangan yang baik, bercita rasa manis dan masih kondisi segar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *